Karya Tulis Ilmiah



GAMBARAN PASIEN DENGAN HASIL UJI SILANG SERASI INKOMPATIBEL DI UTD PMI KABUPATEN SIDOARJO

Prodi : D3 TEKNOLOGI BANK DARAH
Pengarang : ELLA FEBRILIA KUSUMA
Dosen Pembimbing : Dr. Ni Luh Putu Eka Sudiwati, S. Kep, M. Kes
Klasifikasi/Subjek : , transfusi, uji silang serasi, inkompatibel
Penerbitan : , Malang: 2023.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Penelitian ini membahas tentang gambaran pasien dengan hasil uji silang serasi inkompatibel pada tahun 2017 – 2021 di UTD PMI Kabupaten Sidoarjo. Penelitian ini dilakukan atas dasar perbedaan dan belum pernah dilakukan penelitian tentang karakteristik pasien transfusi darah dewasa dengan inkompatibilitas di UTD PMI Kabupaten Sidoarjo, Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yaitu teknik total sampling yaitu dengan metode pengumpulan data adalah studi dokumentasi melalui catatan di UTD PMI Kabupaten Sidoarjo. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil pemeriksaan uji silang serasi inkompatibel sebesar 76 pasien dengan macam-macam jenis inkompatibel paling banyak pada mayor 58 (76,40%), jenis kelamin yang mengalami inkompatibel paling banyak perempuan dengan jumlah 54 pasien (71%), berdasarkan umur dari pasien yang melakukan pemeriksaan uji silang serasi paling banyak pada umur 36 – 45 sebanyak 47 (62%), dengan permintaan darah yang mengalami inkompatibel membutuhkan komponen darah PRC 76 (100% ). Penyebab kasus inkompatibel terbanyak adalah anemia sebesar 49 (64,46%). Kata kunci : transfusi, uji silang serasi, inkompatibel



Lampiran

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]